News

Buruh Bangunan Tewas Tertimpa Tembok Saat Bekerja, 1 Orang Luka Ringan

Loading

Buruh Bangunan Tewas Tertimpa Tembok Saat Bekerja, 1 Orang Luka Ringan
Korban tertimpa tembok bangunan saat bekerja. (Muhammad Budi Kurniawan/Akurasi.id)

Akurasi.id, Samarinda – Seorang buruh bangunan tewas tertimpa runtuhan tembok bangunan di Jalan Irigasi RT 14, Kelurahan Rawa Makmur, Kecamatan Palaran Samarinda, Senin (10/8/20).

baca juga: Bejat! Karyawan Tambang di Kutim Cabuli Anak Tirinya Bertahun-tahun

Kronologisnya, sekira pukul 15.00 Wita, 3 orang tukang bangunan tengah bekerja membangun sebuah rumah. Kedua tukang, Sudaryanto (42) dan rekannya yang berada di atas tiba-tiba jatuh karena bangunan runtuh. Nahas, reruntuhan itu  menjatuhi Mostopa (48) yang saat itu berada di bawah. Seketika Mostopa tewas di tempat dengan posisi badan tertelungkup dan kaki terbuka.

Baca Juga  Pasar Citra Mas Loktuan Terbakar, Warga Asyik Makan Ikan Bakar

Sedangkan 2 orang lainnya yang terjatuh dari atas salah satunya mengalami luka ringan. Sedangkan seorang lagi selamat.

Jasa SMK3 dan ISO

Menurut korban yang selamat, Sudaryanto, saat kejadian dia dan rekannya berada di atas sedang memindahkan cetakan semen ke sisi bangunan. Namun tiba-tiba bangunan runtuh membuat mereka refleks lompat ke bawah. Di saat bersamaan Mostopa yang berada di bawah sudah tertimpa dinding material dan meninggal di tempat.

“Saya sedang memindahkan alat cetak semen ke sebelah sisi bangunan, waktu mau membuka cetakan tiba-tiba pondasi yang kami injak terjatuh sehingga menimpa Mostopa yang sedang berada di bawah,” jelas Sudaryanto saat berada di TKP.

Baca Juga  Kronologis Penemuan Jasad Karyawan PT Pama yang Tertimbun di Tambang KPC

Diketahui rumah yang sedang dikerjakan Mostofa dan 2 rekannya merupakan rumah adiknya yang saat ini bekerja di Bontang.

Kapolsek Palaran AKP Angga Indarta menjelaskan jenazah korban langsung di bawa pihak keluarga untuk dimakamkan.

“Korban luka saat ini tengah di rawat di Rumah Sakit IA Moies Samarinda, sedangkan rekan korban yang selamat sedang menjalani pemeriksaan di Polsek Palaran,” terang AKP Angga saat ditemui di Polsek.

Baca Juga  Jasad Korban Laka Tambang PT KPC di Semayamkan di Mamuju

“Saat ini kami masih mendalami penyebab robohnya material tembok bangunan tersebut. Dari keterangan saksi yang kami terima meninggalnya korban dikarenakan laka kerja,” pungkasnya. (*)

Penulis: Muhammad Budi Kurniawan
Editor: Suci Surya Dewi

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Artikel Terkait

Back to top button