Corak

Pemkot Bontang Tingkatkan Kualitas Pelayanan

Loading

 

Pemkot Bontang Tingkatkan Kualitas Pelayanan
Asisten Administrasi Pemerintahan M Bahri berfoto bersama dengan narasumber dalam kegiatan bimtek. (Herman Baakel/Humas Pemkot Bontang)

Akurasi.id, Bontang – Pemerintah Kota (Pemkot) Bontang berkomitmen meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM). Hal ini ditunjukkan dengan menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) Pelayanan Administrasi Terpadu di Auditorium Taman 3 Dimensi, Jalan Awang Long, Kecamatan Bontang Utara, Senin (29/7/19) pagi.

Bimtek ini bermaksud memberikan wawasan dan pemahaman terkait inovasi-inovasi layanan paten. Bimtek tersebut diikuti bagian pelayanan administrasi dari kecamatan dan keluruhan se-Bontang.

Panitia menghadirkan Arison (Kasi Wilayah II Subdirektorat Kecamatan Kemendagri) dan Retno Jamanti (CSO Bank BNI Cabang Bontang) sebagai narasumber.

Baca Juga  Prihatin dengan Korban Banjir, Damayanti dan Tim Salurkan Bantuan

Wali Kota Bontang yang diwakili Asisten Pemerintahan M Bahri menyampaikan, kegiatan bimtek pelayanan administrasi terpadu ini merupakan salah satu perwujudan visi Pemkot Bontang yang ingin menjadikan Kota Taman sebagai smart city.

Jasa SMK3 dan ISO

Kata dia, salah satu latar belakang reformasi birokrasi adalah adanya kualitas pelayanan publik yang belum memenuhi harapan masyarakat.

“Tingkat kepuasan masyarakat masih rendah. Ditandai masih banyaknya keluhan-keluhan terhadap penyelenggaraan pelayanan publik,” terangnya.

Baca Juga  Demi Persiapan Matang, MTQ Kaltim Diundur Bulan Juni

Bahri menyebut, Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah secara tegas mengamanatkan peningkatan kesejahteraan rakyat melalui tiga jalur: peningkatan pelayanan publik, peningkatan peran serta dan pemberdayaan masyarakat, dan peningkatan daya saing.

Karenanya, pelayanan publik melalui paten mempunyai peranan yang sangat penting sebagai salah satu tugas umum pemerintahan. Dia menjelaskan, paten merupakan penyelenggaraan pelayanan publik di kecamatan dengan proses pelayanan dari permohonan sampai tahap penerbitan dokumen yang dilakukan di satu tempat.

Baca Juga  Basri Rase Diminta Tindak Perusahaan yang Tak Bayar THR, BW: Bila Perlu Cabut Izinnya

Di sisi lain, kegiatan bimtek ini bertujuan meningkatkan tata laksana pelayanan yang baik di lingkungan kecamatan dan kelurahan. Khususnya menumbuhkan semangat berinovasi dan memberikan pelayanan prima kepada masyarakat.

“Kegiatan ini sangat penting untuk meningkatkan wawasan, keterampilan, dan sikap perilaku person,” tutur Bahri. (*)

Penulis: Hermawan
Editor: Ufqil Mubin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Artikel Terkait

Back to top button