Birokrasi

Kunjungan Reses di Desa Labanan Makmur, Jabir Janji Tindaklanjuti Usulan dan Keluhan ke Eksekutif

Loading

Kunjungan Reses di Desa Labanan Makmur, Jabir Janji Tindaklanjuti Usulan dan Keluhan ke Eksekutif
Masa Reses Anggota DPRD Kaltim Sutomo Jabir, kunjungi masyarakat Desa Labanan Makmur Kecamatan Teluk Bayur Kabupaten Berau. (istimewa)

Anggota DPRD Kaltim Sutomo Jabir Reses di Desa Labanan Makmur, Berau. Di sini, ia menerima banyak aspirasi.

Akurasi.id, Samarinda Hari ketiga masa reses, Anggota DPRD Kaltim Sutomo Jabir mendatangi masyarakat Desa Labanan Makmur, Kecamatan Teluk Bayur, Kabupaten Berau, pada Jumat (19/2/2021).

Kehadiran politikus partai PKB di Bumi Batiwakkal itu tak lain untuk menyerap aspirasi kebutuhan masyarakat terutama di sisi infrastruktur pembangunan.

“Banyak yang kami serap dari kunjungan ini, di antaranya jalan menuju Ibu Kota banyak yang longsor, minta prioritaskan parit-parit jalan dan untuk jalan jaya atau makmur agar disemenisasi atau di aspal,” jelas Jabir usai reses, Jumat (19/2/2021).

Jasa SMK3 dan ISO

Selain infrastruktur jalan, warga yang hadir dalam Reses itu memberikan masukan kepada Jabir, terkait perekrutan karyawan memperhatikan masyarakat lokal. Dan perusahaan yang membuka lahan diminta dapat menjaga ekosistem sungai-sungai yang berada di lokasi perusahaan.

“Untuk Perusahaan-perusahaan ambilah pekerja lokal, jangan mengambil pekerja dari luar. Dan perusahaan memperhatikan sungai-sungai yang ada lingkungan perusahaan, dikhawatirkan jika hujan deras air dapat naik kejalan,” Ujar Anwar, ketua Lembaga Pemberdayaan Labanan Makmur.

Sementara itu Suyani yang kesehariannya sebagai petani minta diberikan modal agar bisa bercocok tanam untuk membeli bibit dan membuka lahan.

Baca Juga  Antusiasme Warga Bontang Ajukan  Saran dan Masukan melalui Disdukcapil Menyapa Masyarakat

Salah Satu guru sekolah swasta di tempat ini Darmayogi mengeluh kondisi sekolah swastanya yang memprihatinkan dibanding sekolah negeri dan minta untuk diberikan bantuan sekolah tersebut.

“Kami minta tolong Pemerintah memperhatikan gaji kami dan banyak anak didik yang berprestasi tapi kurang mendapat perhatian Pemerintah.” ungkap Darmayogi.

Menanggapi banyaknya masuk dari para masyarakat Desa Labanan Makmur. Jabir  merespons positif  karena menurutnya banyaknya aspirasi yang disampaikan merupakan informasi yang aktual dan akurat sesuai kebutuhan masyarakat.

“Hasil dari Reses ini akan disampaikan ke eksekutif dan akan diperjuangkan untuk menindaklanjuti aspirasi dan pengaduan masyarakat Desa Labanan Makmur ini.” Tutup Jabir yang sebelumnya Reses di Muara Bengkal dan Muara Ancalong ini. (*)

Penulis: Muhammad Budi Kurniawan
Editor: Rachman Wahid

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Artikel Terkait

Back to top button