HeadlinePeristiwa

Korban Kecelakaan Tugboat Blue Dragon 12 Ditemukan Meninggal Dunia

Loading

Tim SAR Gabungan menemukan korban kecelakaan kapal tugboat Blue Dragon 12 dalam keadaan meninggal dunia (MD), Senin (25/7/2022). Saat ditemukan, korban terperangkap di dalam kamar ABK.

Akurasi.id, Penajam Paser Utara – Korban hilang dalam kecelakaan kapal tugboat Blue Dragon 12 akhirnya ditemukan, Senin (25/7/2022). Korban dengan inisial E ini Tim SAR Gabungan temukan dalam keadaan meninggal dunia (MD) terperangkap di dalam kamar anak buah kapal (ABK).

Saat jenazah korban ditemukan, Tim SAR gabungan yang berada di lapangan langsung melakukan evakuasi. Kini korban telah dibawa ke RS Bhayangkara Balikpapan dengan menggunakan ambulance.

Atas penemuan korban dengan inisial E, maka operasi gabungan pencarian korban hilang ditutup. Seluruh tim dikembalikan ke kesatuannya masing-masing untuk kesiap-siagaan.

Jasa SMK3 dan ISO

“Tim SAR gabungan berhasil mengevakuasi korban sekira pukul 11.45 Wita dengan keadaan MD (meninggal dunia). Selanjutnya, korban di evakuasi ke RS Bhayangkara Balikpapan,” kata Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Kelas A Balikpapan Melkianus Kotta melalui Kasi Operasional Kantor Pencarian dan Pertolongan Balikpapan Basri dalam keterangan persnya.

Baca Juga  Terus Diprovokasi, Mike Tyson Hajar Penumpang Mabuk di Pesawat

Sebelumnya, kapal tugboat Blue Dragon mengalami kecelakaan atau meledak saat melakukan pengelasan pada buritan kapal, Sabtu (23/7/2022) sekira pukul 16.30 Wita. Ledakan tersebut di duga berasal dari bagian lambung tengah kapal.

Sekitar 10 menit usai ledakan, kapal pun terbakar dan tenggelam di anak sungai Semoi, Kelurahan Mentawir, Kecamatan Sepaku, Kabupaten PPU. Alhasil, kejadian nahas ini berdampak kepada 12 ABK yang memang tengah berada di lokasi kejadian.

Baca Juga  Tragedi Meninggalnya Bocah Usai Operasi Amandel: Diagnosa Mati Batang Otak

Kecelakaan Kapal Tugboat Menyebabkan 4 Orang Luka-Luka dan 1 Meninggal Dunia

Atas kejadian tersebut, satu dari 12 ABK di nyatakaan hilang. Dengan dugaan, korban tengah berada di dalam kamar ABK sehingga ikut tenggelam bersama kapal.

Sementara, 4 korban lainnya selamat dengan kondisi luka bakar dan 7 orang lainnya selamat tanpa luka-luka. Usai kejadian, 4 korban yang mengalami luka-luka pun langsung di larikan ke rumah sakit.

Sebagai informasi, kapal Tugboat Blue Dragon 12 merupakan kapal penarik tongkang batu bara kosong yang berasal dari pelabuhan di Kamal, Madura, Jawa Timur. Saat itu, kapal tengah berlabuh di Pelabuhan Semoi, Kelurahan Mentawir, untuk mengantre bongkar muat batu bara, sejak Rabu (20/7/2022) lalu.

Setelah bongkar muat, rencananya kapal ini akan melanjutkan perjalanan ke Muara Berau. Namun nahas, sebelum sempat bongkar muat, inisiden kecelakaan pun terjadi.

Baca Juga  Menkeu Sri Mulyani Ungkapkan Tantangan Berat yang Dihadapi Ekonomi Indonesia

Adapun, data korban dalam peristiwa ini, ialah:

Korban selamat tanpa luka-luka:

– Laehe Tatampil (30) sebaagi Nahkoda TB Blue Dragon 12

– Asep Roni Buhroni (48) sebagai Chief Engginner

– Risdinal Mitusala (50) sebagai 2nd Chief Engginner

– Zulkifli (48) sebagai 3nd Chief Engginner

-Fanny Nur Fadillah (20) sebagai Juru Mudi

– Wirawan Setyo Pambudi (26) sebagai Juru Masak

– Iqvan Ringan F sebaagi Operasional Kantor (perwakilan owner)

Selamat dengan kondisi luka bakar:

– Garry Armando Kaketing (35) sebagai Chief Officer

– Ibnu Kholiq Annawawi (23) sebagai 2nd Chief Officer

– Riza Fahmi (30) sebagai oiler

– Jawwaruddin (50) sebagai Juru Mudi

Korban meninggal dunia:

– Eroll Samallo (60) sebagai Mekanik Operasional Kantor. (*)

Penulis/Editor: Devi Nila Sari

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Artikel Terkait

Back to top button